Peluncuran Desa “Online”

Admin SID 12 Oktober 2016 22:45:35 WIB

 

Selamat kepada  Desa se-Kabupaten Lombok Utara, karena Peluncuran Desa “Online” telah di laksanakan oleh Pemerintah Daerah Lombok Utara .

Hari ini bertempat di Gedung Serbaguna Kabupaten Lombok Utara ( 12/10/2016 ) .  Penantian selama 2 tahun berjalan ini akhirnya terlaksana juga dengan Aktifnya website desa berbasis SID bukanlah sebuah tujuan atau capaian. Website desa tetap merupakan alat/media yang memiliki tujuan mendasar untuk memperkuat keterbukaan informasi publik, perencanaan dan pembangunan, pelayanan publik, dan partisipasi masyarakat, baik di tingkat desa maupun kabupaten, tegas ELANTO WIJOYONO fasililatator inisiatif ( SID ) Kabupaten Lombok Utara perwakilan dari Combine Resource Institution , sebagai upaya pemerintah daerah di dalam melaksanakan amanah Undang-Undang Desa No.6 Tahun 2014 dan Undang-Undang N0.14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik .

Acara "Launching Website Seluruh Desa" ini dihadiri oleh Bupati / Wakil Bupati Kabupaten Lombok Utara ( Pejabat Yang Mewakili ) , Direktur Fasilitasi Keuangan dan Aset Pemerinrah Desa Kementrian Dalam Negeri, Manajer Lumbung komunitas Combine Resoursece Institution Yogyakarta , Komisi Informasi Provinsi Nusa Tenggara Barat , Kepala Bappeda NTB , Kepala BPM NTB ,  SKPD Kabupaten Lombok Utara , Kepala Desa se- Kabupaten Lombok Utara , Ketua Badan Permusyarawatan Desa se-Kabupaten Lombok Utara ,  dan seluruh Operator Desa Kabupaten Lombok Utara .

Contoh website desa tersebut dapat di akses dengan format  ketik http://namadesa-lombokutara.desa.id Contoh  http://senaru-lombokutara.desa.id

 

Komentar atas Peluncuran Desa “Online”

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Senaru

tampilkan dalam peta lebih besar